PATOFISIOLOGI NUTRISI I. DEFISIENSI GIZI Malnutrisi Energi Protein (MEP) MEP disebut juga kekurangan energi protein (KEP) terjadi jika persediaan energi atau protein tidak mencukupi kebutuhan metabolisme tubuh, sehingga akhirnya menimbulkan gangguan pada proses fisiologik yang normal. Keadaan yang sering mengakibatkan terjadinya MEP, antara lain : - asupan makanan yang tidak memadai - peningkatan kebutuhan metabolik - peningkatan kehilangan zat gizi. Klasifikasi dan Penilaian Malnutrisi Energi Protein : Klasifikasi MEP Primer ; asupan protein dan atau energi tidak memadai MEP sekunder ; karena penyakit yang mengganggu asupan atau penggunaan zat gizi atau penyakit yang meningkatkan kebutuhan zat gizi. (keganasan, malabsorbsi usus, radang usus besar, AIDS, GGK) Klasifikasi lain berupa pembagian berdasar berat ringannya PEM ; PEM ringan, sedang, berat. Penilaian Malnutrisi